PANTAI
JUMIANG PAMEKASAN
Sumber: google
Jumiang
merupakan nama desa di Kecamatan Pademawu, Kabupataten Pamekasan, Madura. Di
desa ini, terdapat pantai yang sangat indah yang terletak kurang lebih 25km
sebelah timur kota Pamekasan. Pantai Jumiang merupakan objek wisata yang cukup
terkenal di Madura, selain objek pantai lainnya seperti Talang Siring, Pantai
Jodol, dan Camplong yang ada di Sampang. Pantai jumiang memiliki keunikan
pemandangan yang tidak ada pada objek wisata lainnya, yakni selain ombak yang
besar juga adanya bukit tinggi di sebelah timur pantai sehingga melihat
pemandangan Sunset di atas bukit Pantai Jumiang sangat indah.
Objek wisata Pantai
Jumiang telah dikelola oleh pihak Pemda Pamekasan dengan cukup baik, mulai dari fasilitas yang
menjajakan oleh-oleh khas Madura hingga pasar pelelangan ikan. Selain itu, di
atas bukit terdapat pula makan keramat yang dipercayai sebagai ulama pertama di
desa Jumiang sehingga sering kali menjadi objek religi oleh masyarakat dari
dalam atau luar Madura dengan tujuan mendoakan. Di Pantai Jumiang ada juga
permainan air seperti banana boat dan perahu kecil untuk disewakan oleh pengunjung. Dengan fasilitas dan keindahan alam yang ada
di Pantai Jumiang Pemda Pamekasan mengharap adanya kerjasama antara pengunjung
dan warga untuk menjaga objek wisata tersebut sehingga bisa dinikmati dengan
jangka panjang.
No comments:
Post a Comment